3 Cara Aktifkan Kolom Komentar Blogger 2022

Cara Aktifkan Kolom Komentar Blogger 2022

Fitur komentar di blogger bisa digunakan secara gratis dan bebas dengan tujuan berkomentar ataupun memberikan ulasan disetiap postingan blog. Fitur komentar memang harus tersedia di setiap website.

Posisi kotak komentar biasanya terdapat di bagian bawah postingan artikel blog, hal ini hampir setiap default template blogger menempatkan komentar ada dibagian bawah post.

Jika kalian sering menggunakan tema buatan orang lain, kalian mungkin pernah mengalami kejadian form komentar blogger hilang, tidak ada atau tidak muncul? Hal inilah yang kami akan bahasa bagaimana mengembalikan kotak komentar blogger sedia kala dan dapat perfungsi apa sebagai tujuannya.

3 Cara memunculkan kotak komentar blogger 2022.

Terdapat 3 cara bagaimana menampilkan kotak komentar blogger, cara-cara dibawah ini kami sudah coba dan ada yang berhasil untuk menampilakn form komentar blogger yang hilang dan tidak muncul. Berikut ini caranya.

1. Dengan mengatur setting blogger agar kotak komentar muncul kembali.

Cara pertama ini memang wajib kalian coba terlebih dahulu sebelum mencoba cara lain, dengan cara ini kalian bisa menampilkan form komentar blogger yang tadinya hilang bisa muncul kembali. Berikut ini langkah-langkahnya.

  1. Buka blogger.com.
  2. Klik menu setting.
  3. Scroll ke bagian bawah dan temukan bagian Komentar. Untuk mempermudah pencarian, pergunakan CTRL+F
  4. Lalu klik Lokasi Komentar, akan muncul pop up seperti dibawah dengan 4 pilihan.
  5. setting blogger agar kotak komentar muncul kembali
  6. Kalian pilihlah selain yang terakhir yaitu Sembunyikan.
  7. Simpan dan done.

Penjelasan :

  • Tersemat
  • Kotak komentar akan muncul satu halaman dengan postingan.

  • Halaman Penuh
  • Kotak komentar tidak muncul di satu halaman postingan, namun hanya berupa tulisan link. Jika kalian klik baru akan muncul kotak komentarnya dalam halaman full.

  • Jendela Pop-Up
  • Kotak komentar akan muncul di tab baru browser.

  • Tersembunyi
  • Kotak komentar tidak muncul dimanapun, hal ini mungkin yang jadi penyebab komentar blog kalian hilang.

2. Menampilkan komentar lewat setting tata letak blogger.

Menampilkan kotak komentar blogger lewat tata letak juga bisa dilakukan untuk menampilkan komentar form blogger yang hilang. Berikut ini caranya.

  1. Masih di blogger.com
  2. Klik menu Tata letak.
  3. Pilih atau edit bagian Postingan Blog.
  4. Akan muncul pop-up setting postingan blog kalian, carilah Tampilkan jumlah komentar, kalian nyalakan jika itu mati.
  5. Menampilkan komentar lewat setting tata letak blogger
  6. Done.

Cara kedua ini yang biasanya jangan yang tahu bahwa setting dari tata letak mengakibatkan komentar blogger menghilang. Hal ini saya alami saat menonaktifkan fitur ini seketikan form komentar blogger juga menghilang.

3. Memunculkan kotak komentar melalui setting postingan artikel.

Cara ketiga dan terakhir di artikel solusi kotak komentar blogger menghilang 2022 adalah memlalui setting postingan artikel. Cara ini juga bisa terjadi jika kalian memilih template yang asal-asalan. Berikut ini caranya :

  1. Masih di blogger.com
  2. Masuk menu postingan
  3. Pilih salah satu post artikel.
  4. Setelah terbuka ke bagian edit postingan, kalian cari dibagian kanan menu Opsi.
  5. Kalian klik dan akan muncul 3 pilihan. Pilihlah Izinkan agak kotak form blogger muncul.
  6. Memunculkan kotak komentar melalui setting postingan artikel
  7. Done.

Penjelasan :

  • Izinkan
  • Artinya kotak komentar akan muncul dan pengunjung bisa berkomentar diblogmu.

  • Jangan izinkan, tampilkan yang telah ada
  • Artinya kotak komentar tidak akan dimunculkan, namun komentar yang sudah ada akan tetap tampil.

  • Jangan izinkan, sembunyikan yang telah ada
  • Artinya kotak komentar dan komentar yang ada akan disembunyikan.

Kotak komentar masih hilang setelah melakukan setting.

Jika kalian masih mengalami kotak komentar blog hilang padahal sudah melakukan setting, maka coba beberapa tips berikut ini.

  1. Ganti tema
  2. Beli tema premium
  3. Tanya ke pembuat template
  4. Ubah script komentar blogger ke yang terbaru
  5. Periksa setiap CSS dan javascript.
  6. Lakukan permeriksaan melalui inspect elememnt browser.

Penutup.

Sekian artikel terbaru dari kami cara menampilkan kotak komentar yang hilang tidak muncul di blogger 2022.

Post a Comment

Previous Post Next Post